Pemodelan Perangkat Lunak Pemilihan Ketua Program Studi Berprestasi Berbasis Object Oriented

  • D Tri Octafian STMIK PalComTech
  • Helinda Kusmiati

Abstract

Ketua Program Studi sebagai elemen dalam manajemen perguruan tinggi untuk merealisasikan visi, misi, dan tujuan dari program studi yang relevan dengan visi, misi, dan tujuan lembaga secara keseluruhan. Sistem penghargaan merupakan salah satu unsur penting dan sebagai unsur motivator ke arah kinerja terbaik serta berperan dalam menumbuhkan suasana akademik, yang pada akhirnya dapat mempercepat perkembangan masyarakat ilmiah masa kini dan masa depan sesuai dengan yang diharapkan. Menentukan Ketua Program Studi Berprestasi menggunakan sebuah perangkat lunak pendukung akan sangat membantu dalam proses pemilihan. Perangkat lunak akan didesain dengan beberapa tahapan, dimulai dari tahapan studi literature, analisis kebutuhan, dan desain sistem dengan menggunakan metode Object Oriented Analysis and Design (OOAD).

Published
2018-11-19
How to Cite
OCTAFIAN, D Tri; KUSMIATI, Helinda. Pemodelan Perangkat Lunak Pemilihan Ketua Program Studi Berprestasi Berbasis Object Oriented. , [S.l.], v. 3, p. 1-6, nov. 2018. Available at: <https://snia.unjani.ac.id/web/index.php/snia/article/view/43>. Date accessed: 03 nov. 2024.