Klasterisasi Penjualan Produk Clothing Line Menggunakan Metode K-Means Clustering Untuk Penerapan Konsep Up-Selling

Main Article Content

Muhammad Ikbal Sukirman Tacbir Hendro Pudjiantoro Irma Santikarama

Abstract

Pemanfaatan Data yang cukup besar dapat digunakan sebagai informasi sebagai solusi untuk perusahaan guna meningkatkan penjualan untuk itu perusahaan perlu memiliki kemampuan untuk mengumpulkan informasi terkini dari produknya dan kemudian mengolahnya menjadi rekomendasi pengambilan keputusan bagi para pemangku kepentingan Dalam proses penjualan produk terdapat sejumlah data yang cukup besar namun proses analisis data dalam jumlah data yang cukup besar membutuhkan waktu yang cukup lama apabila dilakukan secara manual, sehingga ketersediaan informasi atau pengetahuan mendalam mengenai produk potensial menjadi sulit didapatkan. Sehingga penelitan ini dilakukan bertujuan untuk melakukan teknik data mining yaitu proses klasterisasi dengan metode K-Means Clustering terhadap data penjualan yang dapat menghasilkan suatu informasi mengenai rekomendasi produk yang dapat diterapkan kedalam konsep up-selling. Penelitian ini menghasilkan 3 buah cluster dan hasil nilai dari Davies-Bouldin Index yaitu 0,181 dengan menghasilkan rekomendasi produk untuk diterapkan keedalam konsep up-selling sebanyak 10 produk.

Article Details

How to Cite
SUKIRMAN, Muhammad Ikbal; PUDJIANTORO, Tacbir Hendro; SANTIKARAMA, Irma. Klasterisasi Penjualan Produk Clothing Line Menggunakan Metode K-Means Clustering Untuk Penerapan Konsep Up-Selling. SNIA (Seminar Nasional Informatika dan Aplikasinya), [S.l.], v. 5, p. G56-62, oct. 2021. Available at: <https://snia.unjani.ac.id/web/index.php/snia/article/view/317>. Date accessed: 02 july 2024.
Section
Articles