Implementasi Sistem Informasi pada Rumah Baca Kita Desa Tanjung Ibus Langkat Sumatera Utara

  • Anriza Witi Nasution Politeknik Negeri Medan
  • R Roslina Politeknik Negeri Medan
  • Afritha Amelia Politeknik Negeri Medan
  • Ismael . Politeknik Negeri Medan
  • Bakti Viyata Sundawa Politeknik Negeri Medan
  • Sakti . Politeknik Negeri Medan

Abstract

Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Implementasi Sistem Informasi Rumah Baca Kita di Desa Tanjung Ibus Langkat dilakukan dengan tujuan umum untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi mitra dalam menambah koleksi buku dan alat peraga edukatif, pengelolaan sistem informasi rumah baca seperti pendataan, pengklasifikasian, pengkodean dan penataan buku, serta pendataan anggota dan informasi pinjaman buku, serta belum adanya tempat buku untuk melaksanakan rumah baca keliling. Sedangkan tujuan khusus dari kegiatan PKM ini adalah memberikan sarana berupa laptop dan program aplikasi sistem informasi rumah baca, LCD proyektor, layar proyektor, printer-scanner-copy, hardisk eksternal, DVD drive eksternal, kabel HDMI, alat peraga edukatif, dan tas kanvas. Metode yang digunakan dalam PKM ini adalah pengumpulan data/informasi melalui survey dan wawancara, kemudian dianalisis secara deskriptif, diimplementasikan dan dilakukan dan dilakukan evaluasi terhadap program secara keseluruhan. Kegiatan PKM ini dilakukan dalam 4 tahapan, dimulai dari tahap persiapan dan pengumpulan data, tahap kedua melakukan desain/merancang dan membangun sistem informasi rumah baca terkomputerisasi beserta dengan pelatihan tata kelola dan sistem informasi rumah baca. Tahap ketiga pemberian perangkat lunak dan keras sistem informasi, sarana pencarian, pencetakan, penyimpanan serta pemutaran buku dan film digital beserta pelatihannya, alat peraga edukatif dan tas kanvas untuk ngebolang. Tahap keempat review tim pemantau PKM dan evaluasi kembali oleh Tim PKM untuk melihat kesesuaian outcomes

Published
2019-12-06
How to Cite
NASUTION, Anriza Witi et al. Implementasi Sistem Informasi pada Rumah Baca Kita Desa Tanjung Ibus Langkat Sumatera Utara. SNIA (Seminar Nasional Informatika dan Aplikasinya), [S.l.], v. 4, p. C33-36, dec. 2019. Available at: <https://snia.unjani.ac.id/web/index.php/snia/article/view/197>. Date accessed: 27 jan. 2025.